Breaking News
Loading...
12 March 2019

Info Post
March 12, 2019
Halo sobat tutorial.. Apa kabarnya? Semoga dalam keadaan sehat dan tetap semangat. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas informasi, tutorial, tips & trik tentang - Cara Mengatasi Pulsa Yang Hilang Secara Misterius - Bagi sobat sekalian pasti sangat menjengkelkan jika pernah mengalami hal tersebut. Nah, bagaimana cara dan solusi untuk mengatasinya mari kita simak artikel berikut ini:

cara-mengatasi-pulsa-yang-hilang-sendiri
Cara Mengatasi Pulsa Yang Hilang Sendiri (Foto: Ils)
Penyebab Terpotongnya Pulsa
  • Berlangganan Konten SMS Premium: SMS Content adalah layanan tambahan dari provider yang tersedia melalui perjanjian kerjasama dengan pihak ketiga (Penyedia Layanan). Kamu dapat menikmati layanan SMS Content dengan melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Jika pulsa kamu cepat habis setelah menerima SMS, kemungkinan kamu terima SMS Content dan meresponnya sehingga kamu berlangganan SMS Content tersebut. Nomor pengirim SMS Premium Content pada umum nya terdiri dari 5 digit angka (contoh: 99887, 95999, 99558, dan lain-lain) dengan tarif bervariasi tergantung kontentnya. Seringnya mendapatkan SMS Content dikarenakan kamu pernah merespon/ membalas SMS berlangganan tersebut, selain itu bisa juga saat browsing internet sering mengklik iklan spam yang tidak jelas di situs yang abal-abal sehingga dengan otomatis akan terdaftar pada layanan SMS Premium.
  • Penggunaan internet diluar paket internet: Hal ini sering terjadi jika kita sering menggunakan wifi kemudian lupa menonaktifkan Data Seluler di HP, jika jaringan wifi lemah atau diluar jangkauan, internet akan otomatis menyesuaikan settingan menggunakan Data Seluler kalian, sehingga kalau tidak memiliki paket internet akan langsung memotong pulsa.
  • Panggilan yang dialihkan: Pada saat menelpon seseorang dan nomor tujuan sedang tidak aktif terkadang nomor panggilan dialihkan ke mailbox, hal ini juga dapat memotong pulsa kalian. Selain itu, misalnya kita HP kita juga disetting pengalihan panggilan, otomatis pada saat tidak ada jaringan panggilan yang masuk ke HP kita juga akan dialihkan, hal ini juga mengakibatkan pulsa terkuras karena layanan juga dibebankan pada nomor kita karena dialikan ke nomor lain.
  • Pencurian pulsa melalui aplikasi yang mengandung malware (virus): Jika kamu hobby mengunduh aplikasi diluar konten resminya, bisa jadi aplikasi tersebut terindikasi atau sudah dimasukkan malware (virus) yang bisa menyebabkan pencurian data atau pencurian pulsa, jadi hati-hati jika kalian sering mengunduh dan menginstall aplikasi ilegal diluar konten resminya.

1. Cara Mengatasi Pulsa Hilang Telkomsel (Simpati, AS, Halo)
  1. Langkah pertama, yang harus kamu lakukan adalah mengecek layanan yang aktif di nomer kamu dengan cara mengunduh terlebih dahulu aplikasi MyTelkomsel di Play Store atau di Apple Store. Setelah download silahkan install dan buka aplikasi MyTelkomsel, kemudian pilih menu "Akun" => "Paket Saya". Jika sudah mengetahui paket apa saja yang aktif dan terindikasi memotong pulsa otomatis silahkan kalian unreg atau berhenti berlangganan.
  2. Langkah kedua, cara lain untuk mengatasi pulsa yang sering hilang atau tersedot sendiri yaitu dengan membalas langsung pesan SMS Premium yang masuk dengan cara mengetik "UNREG" atau "STOP" kirim ke nomer layanan tersebut. Jika masih gagal kamu bisa menggunakan format seperti berikut ini UNREG(spasi)NAMA_LAYANAN atau STOP(spasi)NAMA_LAYANAN lalu kirim ke nomor layanan tersebut.
  3. Langkah ketiga, jika kedua cara tidak berhasil dan masih bingung cara berhenti berlangganan, melalui aplikasi MyTelkomsel di bagian "Beranda" silahkan cari menu "Bantuan" lalu klik "Hubungi Kami", disitu tersedia berbagai cara bagi pelanggan untuk berkomunikasi/menghubungi customer service baik melalui medsos ataupun email: cs@telkomsel.co.id atau bisa juga melalui call center dial di 188 (berbayar).
2. Cara Mengatasi Pulsa Hilang XL Axiata (XL, Axis)
  1. Langkah pertama, silahkan kamu dial *123*7*1*3# atau *321# untuk melihat dan menyetop layanan yang aktif di kartu XL/Axis kamu. Setelah sukses menghentikan layanan tersebut, kamu otomatis sudah berhenti berlangganan layanan tersebut dan dijamin pulsa kamu tidak akan terpotong lagi. Kalian juga bisa melihatnya melalui aplikasi MyXL dan MyAxis yang bisa kalian download di Play Store  atau Apple Store.
  2. Langkah kedua, cara lain untuk mengatasi pulsa yang sering hilang atau tersedot sendiri yaitu dengan membalas langsung pesan SMS Premium yang masuk dengan cara mengetik "UNREG" atau "STOP" kirim ke nomer layanan tersebut. Jika masih gagal kamu bisa menggunakan format seperti ini UNREG(spasi)NAMA_LAYANAN atau STOP(spasi)NAMA_LAYANAN lalu kirim ke nomor layanan tersebut.
  3. Langkah ketiga, jika kedua cara tidak berhasil dan pulsa masih saja terpotong secara misterius silahkan hubungi customer service melalui dial 817 (berbayar) atau email: customerservice@xl.co.id atau bisa juga menghubungi CS terkait melalui medsos di halaman resminya. Untuk Axis bisa melalui dial 838 (berbayar) atau email: cs@axisnet.id
3. Cara Mengatasi Pulsa Hilang Indosat Ooredoo (IM3
  1. Langkah pertama, silahkan kamu dial *123*44# atau melalui dial *726# untuk mengecek dan menyetop layanan yang aktif di kartu IM3/Mentari/Matrix, tekan 1 untuk menonaktifkan layanan, atau tekan 2 untuk mengecek layanan. Kalian juga bisa melihatnya melalui aplikasi MyIM3 yang bisa kalian download melalui Play Store atau Apple Store. Cara lain melalui SMS, yaitu menggunakan format sms sebagai berikut ketik: STOP kirim SMS ke 726 (gratis). Sedangkan untuk mengecek layanan, kamu bisa menggunakan format sms seperti berikut ketik: STATUS kirim SMS ke 726 (gratis). Jika kamu ingin melaporkan adanya penipuan atau gangguan lainnya, kamu bisa gunakan format pengaduan dengan cara ketik: SMS(spasi)Nomor Pengirim(spasi)SMS Penipuan kirim ke 726.
  2. Langkah kedua, cara lain untuk mengatasi pulsa yang sering hilang atau tersedot sendiri yaitu dengan membalas langsung pesan SMS Premium yang masuk dengan cara mengetik "UNREG" atau "STOP" kirim ke nomer layanan tersebut. Jika masih gagal kamu bisa menggunakan format seperti ini UNREG(spasi)NAMA_LAYANAN atau STOP(spasi)NAMA_LAYANAN lalu kirim ke nomor layanan tersebut.
  3. Langkah ketiga, jika kedua cara tidak berhasil dan pulsa masih saja terpotong secara misterius silahkan hubungi customer service melalui dial 185 atau email: cs@indosatooredoo.com atau bisa juga menghubungi CS terkait melalui medsos di halaman resminya.
Pulsa masih hilang secara misterius meskipun sudah melakukan langkah-langkah diatas dan sudah menghubungi Customer Service masing-masing provider namun tidak ada hasil, hal ini bisa disebabkan karena jaringan 4G di lokasi kalian tidak stabil yang berakibat pada pemotongan atau hilangnya pulsa sedikit demi sedikit namun lama-lama menjadi bukit, apalagi jika kalian tidak berlangganan paket internet.

Meskipun Data Seluler di HP sudah dinonaktifkan dan hanya menggunakan wifi tetap saja pulsa akan terpotong untuk pemakain internet. Mengapa hal ini bisa terjadi? Pada saat jaringan 4G tidak stabil dan berubah-ubah dari 2G-3G ke 4G otomatis akan mengirim data beberapa kilobytes sehingga memotong pulsa beberapa rupiah tergantung tarif /kb masing-masing provider, karena sistem 4G di Indonesia masih belum bisa memisahkan antara layanan internet dengan layanan telpon/pesan saat beralih ke jaringan 4G, kebanyakan pengguna Indosat Ooredoo dan XL Axiata yang banyak mengalami kejadian ini. 4G pada awalnya memang di design sebagai jaringan data only. Sehingga untuk penggunaan non data (telp atau sms) membutuhkan perangkat tambahan di sisi operator (IMS) atau metode CSFB (peralihan ke 2G atau 3G). Jika providernya sudah menambahkan IMS maka pengguna baru bisa menggunakan untuk keperluan non data (telp atau sms) di jaringan 4G (VOLTE), namun VOLTE juga baru bisa digunakan jika HP kita sudah support VOLTE. Hal ini tidak diketahui oleh kebanyakan orang karena memang tidak ada syarat dan ketentuan yang di publikasi secara terang-terangan oleh para penyedia provider di Indonesia.

4. Cara Mengatasi Pulsa Terpotong Di Jaringan 4G
  1. Jika sinyal 4G di daerah kalian tidak stabil sebaiknya jangan menggunakan jaringan 4G, silahkan setting jaringan seluler di HP kalian melalui menu "Pengaturan" => "Koneksi" => "Jaringan Seluler" => "Mode Jaringan" ke 2G atau 3G saja, untuk menghindari penggunaan internet saat peralihan jaringan dari atau ke 4G.
  2. Daftarkan paket internet 4G untuk menghindari pemotongan pulsa, sehingga jika tetap ingin berada di jaringan otomatis 4G/3G/2G hanya akan memotong kuota paket data internet saja.
  3. Jika tetap ingin di jaringan 4G terus silahkan setting jaringan ke 4G Only, namun yang perlu diingat kalian tidak bisa melakukan panggilan di jaringan 4G. Jika masih kesulitan setting 4G Only bisa menggunakan bantuan aplikasi 4G Only yang bisa kalian download di Play Store. Hal ini untuk menghindari peralihan jaringan yang bisa berakibat pemotongan pulsa, tujuannya agar jaringan tidak pindah-pindah mode.
Baca Juga: Cara Merubah Jaringan HP Tetap 4G
Demikianlah informasi, tutorial, tips & trik yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini tentang - Pulsa Sering Terpotong Sendiri - Semoga apa yang tertulis dalam artikel ini dapat memberikan manfaat dan pengetahuan bagi anda, apabila ada pertanyaan terkait dengan artikel ini jangan sungkan untuk meninggalkan komentar anda dan jangan lupa untuk Bookmark halaman ini, Share, Follow / Subscribe dan Like Fanspage kami di Facebook dan Twitter supaya tidak ketinggalan dengan artikel terbaru dan terupdate dari blog ini. Terimakasih atas kunjungan anda di blog ini.

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright © | Tutorial Lengkap | All Right Reserved